Toyota Avanza 2019

Toyota Avanza 2019
Toyota Avanza 2019

TOYOTA & DAIHATSU – Toyota Rush dan Daihatsu Terios serta langkah Toyota bersama Daihatsu yang kini bergegas membuat penyegaran Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia, ini bisa jadi karena ketat persaingan pasar mobil di Indonesia khususnya mobil sekelas Avanza dan Xenia mereka disaingi oleh produk produk  mobil yang berasal dari Brand lain yang sekelas dengan mereka, entah dari sesama merek Jepang atau pemain China. Kami tidak perlu menyebutkan siapa karena anda pasti sudah tahu.

Toyota Avanza 2019 pastinya akan diikuti oleh Daihatsu Xenia, sekarang kami sudah mengumpulkan kumpulan fitur Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia model tahun 2019 nanti. Fitur yang sudah dikonfirmasi adalah lampu depan LED, khususnya di varian termahal. Untuk safety, semua tipe nanti sudah dibekali rem ABS dan EBD.

Toyota Avanza 2019
Bocoran fitur Toyota Avanza 2019 yang lebih menarik adalah rumor akan kehadiran stability control dan traction control. Untuk yang ini kami agak ragu, tapi bagus jika jadi nyata. Ingatlah, kini di antara Honda Mobilio, Mitsubishi Xpander dan Suzuki Ertiga, hanya duo Avanza-Xenia yang tidak punya fitur itu. Kami juga sudah bilang kemarin bahwa lampu belakang LED dan pelek baru Toyota Avanza akan berdesain bak Toyota Fortuner kan?

Baca Juga :

IHSG Diperkirakan Menguat Uji Level Resistance

Gimana Nasip Properti Sekarang Ini ,Pasar Properti

Toyota Avanza 2019 akan memakai dashboard baru dengan desain multi layer alias bertingkat, sudah two-tone pula. AC Avanza diperkirakan akan memakai model digital dengan layar kecil untuk display, lalu spesifikasi head unit touch screen milik Avanza dan Xenia baru nanti akan sebelas-dua belas dengan kepunyaan Toyota Rush dan Daihatsu Terios. Toyota Avanza tipe G nanti akan dibekali steering switch control.

Toyota Avanza 2019

Khusus untuk Daihatsu Xenia, nanti akan ada varian 1.500 cc untuk menemani varian 1.300 cc-nya. Baik Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia diperkirakan memanjang, jadi di angka 4,4 meter. Antena shark fin sudah standar, namun jika di Toyota Rush kita bisa dapat 7 airbags, kabar burung yang kami terima mengindikasikan Toyota Avanza harus puas hanya dengan 2 airbags.

Leave a Comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.